July 23, 2009

Download PCMAV 2.0c Antivirus



Pada PCMAV ini telah ditambahkan pengenalan terhadap 51 virus baru sehingga total virus yang dikenali dan diatasi dengan PCMAV 2.0c ini adalah 2.771 virus. Hal-hal yang baru dan perbaikan yang dilakukan pada PCMAV 2.0c berdasarkan file readme.txt yang disertakan adalah sebagai berikut:

* UPDATED! Ditambahkan database pengenal dan pembersih 51 virus lokal/ asing/varian baru yang dilaporkan menyebar di Indonesia. Total 2771 virus beserta variannya, termasuk varian virus Conficker yang canggih, yang banyak beredar di Indonesia telah dikenal di versi 2.0c ini.
* UPDATED! Cleaner dan RTP sudah mendukung generasi terbaru engine ClamAV 0.95.
* UPDATED! Ditambahkan pembersih khsusus yang dapat menangani virus Risa yang banyak melakukan perubahan pada konfigurasi Windows.
* BUG FIXED! Cleaner terkadang tidak dapat dijalankan saat RTP dalam keadaan aktif. Masalah ini diakibatkan masih adanya proses yang "gantung" di memory.
* BUG FIXED! RTP dalam kondisi tertentu mendeteksi Cleaner (atau sebaliknya) sebagai "virus suspected".
* BUG FIXED! Di beberapa kondisi dan konfigurasi komputer tertentu, terkadang RTP tidak mau dijalankan dan menampikan pesan kesalahan "For first usage or upgrading to newer version, …"
* IMPROVED! Kini engine advanced heuristic dapat lebih optimal dalam mendeteksi varian virus polymorphic yang banyak menyebar di Indonesia.
* IMPROVED! Unit Automatic Updates dioptimalkan agar lebih thread safe.
* BUG FIXED! Kesalahan deteksi (false alarm) heuristik pada beberapa program dan script.
* IMPROVED! Isi laporan PCMAV.LOG.
* UPDATED! Isi ketentuan README.TXT.
* IMPROVED! Perubahan beberapa nama virus mengikuti varian baru yang ditemukan.
* IMPROVED! Perbaikan beberapa minor bug dan improvisasi kode internal untuk memastikan bahwa PCMAV tetap dapat menjadi antivirus kebanggaan Indonesia.

Untuk mendapatkan update dari PCMAV 2.0c ini dapat Anda lakukan dengan menjalankannya ketika terhubung langsung dengan internet, atau dapat Anda download dari situs VirusIndonesia.

Penyediaan download PCMAV melalui blog ini semata-mata saya maksudkan untuk berbagi file PCMAV dari Majalah PC Media yang saya miliki dan saya lakukan atas nama pribadi, dan sesuai ketentuan penggunaannya, penyediaan download ini saya tujukan untuk pemakaian di komputer pribadi/rumah, lembaga nirlaba atau lembaga pendidikan yang dibiayai oleh negara/lembaga nirlaba. Menanggapi pertanyaan yang pernah masuk, saya informasikan bahwa sejak pertama saya mengupload PCMAV di maseko.com saya telah menginformasikan ke redaksi PC Media, dan PC Media menyatakan tidak masalah.
Dengan mendownload dan menggunakan PCMAV tersebut, berarti Anda mengerti dan setuju dengan segala hal yang diatur dalam ketentuan penggunaan (end-user license) sebagaimana terdapat pada file readme.txt paket PCMAV yang disertakan.

Dapat juga di download disini sedangkan untuk update PCMAV 2.0c Build4 klik disini